5 Pekerjaan Yang Cocok Bagi Mahasiswa

5 Pekerjaan Yang Cocok Bagi Mahasiswa

Kuliah sambil kerja adalah sesuatu yang tidak semua Mahasiswa dapat melakukannya, karena tidak semua Mahasiswa bisa manajemen waktu yang baik. Untuk itu ada beberapa pekerjaan yang cocok bagi Mahasiswa dan ada yang tidak. Hal itu disebabkan karena kegiatan Mahasiswa tidak hanya dalam dunia kerja melainkan tanggung jawab untuk belajar adalah hal yang utama sehingga Mahasiswa harusnya lebih memprioritaskan belajar dari pada pekerjaan-nya.

Berikut ada beberapa jenis pekerjaan yang cocok untuk seorang Mahasiswa tanpa mengganggu waktu belajar :



1. Sebagai Guru Les

Pekerjaan yang pertama ini, sangat digandrungi oleh para Mahasiswa karena bisa menambah uang saku sekaligus menambah pengalaman mereka. Bagi seorang Mahasiswa yang memiliki jurusan studi pendidikan, tentu saja pekerjaan yang satu ini dapat menambah pengalaman dan berguna jika suatu saat nanti akan mendaftar di lembaga pendidikan. Anda dapat berkomunikasi untuk menentukan jadwal waktu les agar tidak bertepatan dengan jadwal kuliah.


2. Admin Sosial Media

Pada era zaman serba digital ini, keberadaan sosial media sangat dibutuhkan dalam berbagai aspek. Terutama dalam memasarkan sebuah produk di online shop. Sebab, Admin sosial media ini sangat penting dan diperlukan bagi pebisnis online shop untuk memasarkan produk-nya. Anda bisa mencoba pekerjaan ini agar tidak mengganggu waktu kuliah.


3. Fotografer

Bagi seorang Mahasiswa yang  memiliki hobi memotret, maka cobalah pekerjaan sambilan sebagai fotografer. Meskipun pekerjaan ini terlihat sekadar untuk memfoto saja, seorang fotografer juga membutuhkan teknik khusus agar hasil potretnya terlihat bagus dan menarik.

Anda bisa memulainya dengan memfoto teman dan mempromosikan hasil foto di media sosial. Pekerjaan ini salah satu yang recommended juga dicoba untuk Mahasiswa, namun ingat setidaknya Anda harus memiliki basic memotret yang bagus.


4. Penulis

Pekerjaan selanjutnya adalah sebagai penulis, pekerjaan ini dapat dilakukan oleh Mahasiswa dari jurusan apa pun., Dengan menulis seseorang dapat memperluas wawasan, melatih kemampuan untuk mengemukakan pemikiran secara sistematis, menambah relasi antar penulis lain dan bahkan bisa mendapatkan penghasilan.

Anda bisa menulis artikel, novel dan lain sebagainya. Saat ini bahkan penulis novel di sebuah platform adalah pekerjaan yang banyak digandrungi anak muda hingga dewasa, bahkan anak SMA pun banyak yang telah mendapatkan uang dari platform novel yang terbukti membayar.


5. Barista

Pekerjaan sebagai seorang barista saat ini tengah digandrungi oleh kaum muda-mudi, terutama seorang yang masih kuliah. Sebab, selain Mahasiswa menjadikannya sebagai pekerjaan sambilan juga sebagai pekerjaan tetap mereka.

Pekerjaan barista sendiri tidak hanya sekadar meracik minuman di cafe saja. Seorang barista itu memiliki teknik dan cara tertentu untuk meracik bahan untuk menjadi minuman yang enak. Anda bisa mengambil sistem shift agat tetap bisa berkuliah dengan baik.

Baca juga : Kebiasaan Yang Perlu Diterapkan Mahasiswa Saat Pekerja Parttime

Itulah 5 pekerjaan yang cocok bagi Mahasiswa dan tidak akan mengganggu waktu perkuliahan dan belajar. Anda hanya perlu mengatur waktu sebaik mungkin agar tidak ada yang terkorbankan salah satunya.

Maka itu jangan menunda-nunda, yuk daftar program Kuliah Sambil Kerja di Universitas STEKOM

Pro Tips Memilih Universitas Yang Bisa Sambil Kerja


Universitas STEKOM telah membuka kuliah online kelas karyawan murah dengan biaya kuliah hanya 398 ribu / bulan!

Lebih dari 6.000+ mahasiswa tergabung dan terbukti, 90% - 95% mahasiswa Universitas STEKOM sudah memperoleh pekerjaan sebelum lulus kuliah!

Satu - satunya di Asia! Universitas STEKOM memiliki kerja sama Eksklusif dengan Toploker.com, platform pencarian kerja terupdate dengan lebih dari 1000 lowongan pekerjaan terbaru setiap hari.

Lebih dari 100.000++ perusahaan di seluruh Indonesia sedang menanti anda.