Kapan Pengumuman UTBK SNBT 2023 ?

Kapan Pengumuman UTBK SNBT 2023 ?

Pelaksanaan UTBK SNBT pada tahun ini berbeda dari yang diterapkan pada tahun-tahun sebelumnya. Kalau sebelumnya menilai kemampuan mata pelajaran, UTBK SNBT 2023 mengutamakan evaluasi Tes Potensi Skolastik (TPS), Penalaran Matematika, serta kemampuan literasi Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Lalu kapan nilai UTBK SNBT 2023 diumumkan ? Simak di bawah ini.

Kapan Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2023

Pengumuman Nilai UTBK SNBT 2023 yaitu akan diumumkan pada hari Selasa, 20 Juni 2023. Nilai bisa dilihat pada situs resmi SNPMB BP3.

UTBK SNBT gelombang pertama baru selesai pada 8-14 Mei 2023, sedangkan gelombang kedua dijadwalkan dimulai pada 22-28 Mei 2023.

Orang juga membaca :

-Apa Itu SNBT dan 8 Perbedaan Dengan SBMPTN
-Pengumuman UTBK SNBT 2023

Cara Cek Pengumuman UTBK SNBT 2023

Untuk mengetahui pengumuman hasil seleksi tentunya kita perlu mengeceknya.

Cara cek pengumuman UTBK SNBT 2023 adalah sebagai berikut :

  • 1. Kunjungi website https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ atau link mirror perguruan tinggi tujuan,
  • 2. Masukkan nomor peserta dan data peserta,
  • 3. Pilih lihat hasil.

Halaman tersebut akan menampilkan nomor peserta, nama, tanggal lahir, nama PTN yang diterima, dan nama program studi yang diterima bagi mereka yang telah disetujui untuk berpartisipasi. Sebaliknya, bagi yang belum diterima SNBT UTBK 2023 cukup menunjukkan nama dan nomor saja.

Demikian informasi mengenai kapan pengumuman UTBK SNBT 2023, semoga dapat membantu dan bermanfaat terutama bagi yang sedang mencari tahu kapan hasil nilai UTBK SNBT 2023 diumumkan.