
Universitas Sains dan Teknologi Komputer (Universitas STEKOM) bersama Toploker.com sukses menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Siap Kerja di SLB Negeri Demak. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para siswa berkebutuhan khusus dengan keterampilan penting agar lebih siap memasuki dunia kerja.
Dalam pelatihan yang digelar pada Kamis, 20 Maret 2025 tersebut, peserta dibimbing secara langsung untuk membuat CV yang profesional, video perkenalan diri, serta memahami cara melamar pekerjaan yang efektif dan menarik perhatian perusahaan.

Tim dari Universitas STEKOM dan Toploker.com memberikan materi interaktif yang menjelaskan cara membuat video perkenalan yang komunikatif serta berbagai tips melamar pekerjaan yang baik, mulai dari menyusun surat lamaran hingga menghadapi wawancara kerja.

Kegiatan ini menjadi bentuk nyata komitmen Universitas STEKOM dalam mendukung pendidikan inklusif dan mempersiapkan generasi muda yang siap kerja, percaya diri, dan berdaya saing.