
Saat ini usaha konveksi mulai banyak dirintis oleh masyarakat. Hal ini karena jumlah permintaan pakaian dari tahun ke tahun terus selalu mengalami peningkatan. Sehingga bisa dikatakan jika bisnis ini memliki peluang besar. Peluang terbuka lebar karena masih minimnya jumlah pengusaha konveksi yang ada diperkotaan dan juga di pedesaan.
Usaha konveksi bisa dibilang sebagai salah satu usaha yang fleksibel yang mampu bertahan di waktu dan situasi kapanpun. Pasalnya, usaha konveksi memiliki peluang memproduksi barang sesuai dengan permintaan pasar. Usaha konveksi identik dengan produksi baju, celana ,hijab dan masih banyak lagi. Jika kita melihat potensinya di masa depan, tentu saja usaha konveksi ini terus mampu memberikan penjualan yang gemilang karena terus dibutuhkan di masa yang akan datang.
Selain itu, banyak online shop yang berusaha memproduksi barang dengan design dan brand sendiri melalui kerjasama dengan bisnis konveksi. Hal ini tentunya akan membantu pertumbuhan bisnis konveksi di Indonesia. Di Era pandemic seperti saat ini, bisnis konveksipun masih bisa bertahan dengan mengembangkan produk-produk baru yang potensial di beli.
Jaenudin, salah satu mahasiswa STIE STEKOM Program Studi Manajemen bergelut di bidang usaha konveksi ini. Ia merintis dari bawah dengan modal yang ia pinjam dari saudaranya. Karena penuh ketelatenan dan kesabaran, perlahan usahanya mulai mengalami perkembangan dan kenaikan omzet. Segala sesuatu yang dikerjakan secara serius, Insya Allah pasti bisa mencapai tingkat kesuksesan,”ucapnya.